Sumber Daya Manusia

Wirausaha adalah proses mengidentifikasi, mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu. Hasil akhir dari proses tersebut adalah penciptaan usaha baru yang dibentuk pada kondisi risiko atau ketidakpastian.
Sumber daya manusia atau biasa disingkat menjadi SDM potensi yang terkandung dalam diri manusia untuk mewujudkan perannya sebagai makhluk sosial yang adaptif dan transformatif yang mampu mengelola dirinya sendiri serta seluruh potensi yang terkandung di alam menuju tercapainya kesejahteraan kehidupan dalam tatanan yang seimbang dan berkelanjutan. Dalam pengertian praktis sehari-hari, SDM lebih dimengerti sebagai bagian integral dari sistem yang membentuk suatu organisasi. Oleh karena itu, dalam bidang kajian psikologi, para praktisi SDM harus mengambil penjurusan industri dan organisasi.
Dari penjelasan singkat diatas bisa disimpulkan, bahwa dalam melakukan perencanaan dan perekrutan tenaga kerja oleh seorang wirausahawan harusnya disesuaikan dengan kebutuhan usahanya agar usaha yang dijalankan sesuai dengan harapan dan cita-cita. Sebagai wirausaha tenaga kerja sangatlah penting, karena semakin baik sumber daya manusia yang ada, semakin kokoh usaha yang dijalankan, sebaliknya jika semakin buruk sumber daya manusia, maka usaha yang dijalankannya pun akan semakin mudah runtuh.

0 komentar:

Post a Comment


Artikel Populer


Copyright © 2009-2012 Arsad 'Adjie' Anto | Powered by Simba.